Bojonegoro – Ada event sangat menarik di Universitas Bojonegoro (UNIGORO). Dalam
rangka Dies Natalis ke-41, UNIGORO mengadakan Rektor Cup tingkat SMA/SMK/MA sederajat se-Jawa Timur. Rektor Cup ini mengusung tema “Kobarkan Semangat Tunjukkan Sportifitas Untuk Menjadi Yang Terbaik”.
Ada tiga cabang olahraga yang diperlombakan dalam Rektor Cup tahun 2022 ini, yakni futsal, bola voli dan bola basket. Dari semua ajang yang dilombakan dalam Rektor Cup UNIGORO ini gratis biaya pendaftaran. Rektor Cup UNIGORO sendiri memang ajang tahunan yang terus dikembangkan untuk mewadahi siswa SMA/SMK/MA sederajat meningkatkan skill dan kemampuannya dalam bidang yang diperlombakan.
“Untuk voli sendiri telah empat kali termasuk tahun ini dilaksanakan, sedangkan untuk futsal dan basket tahun ini yang pertama,” kata Kadar Cahyo Angkoso, S,Kom. selaku koordinator lapangan Rektor Cup UNIGORO.

Selain itu, Rektor Cup UNIGORO sendiri juga untuk mencari bibit-bibit unggul dari siswa yang akan masuk ke UNIGORO. Bagi yang menjadi juara dalam ajang Rektor Cup UNIGORO ini akan mendapatkan beasiswa saat masuk menjadi mahasiswa UNIGORO. Seperti tahun-tahun yang lalu, yang meraih juara dan bergabung menjadi mahasiswa UNIGORO akan mendapat beasiswa penuh dari Yayasan Suyitno Bojonegoro.
Namun meskipun untuk tahun ini sasarannya atau pesertanya dibatasi dari SMA/SMK/MA sederajat saja, namun tak menutup kemungkinan jika tahun depan bisa lebih luas lagi dan dapat mencakup SMP/MTS sederajat jika banyak yang ingin mengikuti ajang tersebut dari kalangan SMP/MTS sederajat.
Kadar menjelaskan, jika sebelumnya Rektor Cup UNIGORO hanya meliputi karesidenan yakni Bojonegoro, Tuban, dan Lamongan. Namun pada tahun 2022 ini, Rektor Cup UNIGORO cakupan wilayahnya diperluas se-Jawa Timur karena antusiasme dari peserta yang menunggu ajang bergengsi tersebut.