Scroll untuk baca artikel
Kabar

Miris, Ibu Ini Rela Jual Ginjal Demi Lunasi Hutang Anaknya

219
×

Miris, Ibu Ini Rela Jual Ginjal Demi Lunasi Hutang Anaknya

Sebarkan artikel ini

Kasih sayang ibu sepanjang masa

Sumber: @manaberita

Seorang ibu memang akan menjadi pelindung bagi anak-anaknya. Bahkan seorang ibu akan rela membantu dan sekuat tenaga untuk membahagiakan anaknya meski nyawa taruhannya. Meski usia anaknya sudah tua, di mata seorang ibu, anaknya akan tetap kecil dan perlu kasih sayang.

Seperti dalam video baru-baru ini yang beredar yang sukses mencuri perhatian. Sebab dalam video tersebut memperlihatkan perjuangan sang ibu membantu melunasi hutang anaknya.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by manaberita (@manaberita)

Video yang turut dibagikan oleh akun Instagram @manaberitaini sukses menjadi sorotan. Publik dibikin geram dengan sang anak, karena telah membuat ibunya rela menjual ginjalnya sendiri demi membantu sang anak melunasi hutang yang menyetuh 200 juta.

Diketahui sang anak memiliki hutang sebegitu banyaknya karena meminjam dari koperasi, pinjol hingga perbankan untuk digunakan investasi. Namun ternyata sang anak tertipu investasi bodong dan uangnya telah hilang. Bahkan sang anak juga telah melarikan diri.

Komentar Netizen

“Kasih ibu sepanjang masa.. Kasih anak sepanjang galah” tulis akun @kodokij0.

“Astagfirullah anak nya gak tau diri, malah kabur” tambah akun @shlvrgn_.

“Boro boro bagi duit Ema nya malah nyusain tuh anak nya .” imbuh akun @muhamadfahrisal.

Baca Juga:   Kominfo minta jangan nyerang karena ilegal, Hacker: Idiot!