oleh

5 Wisata gua di Tuban, ada yang disebut cahaya dari surga

Gua akbar paling dikenal

-Headline, Wisata-544 Dilihat

Tuban merupakan sebuah kabupaten yang terletak di bagian pesisir Utara Provinsi Jawa Timur. Berbatasan langsung dengan kabupaten Lamongan di sisi Timur, Kabupeten Bojonegoro di sisi Selatan, dan Kabupaten Blora pada sisi sebelah barat.

Posisi ini mambuat Kabupetan Tuban memiliki berbagai destinasi wisata yang patut anda kunjungi. Apalagi Tuban juga memiliki wisata pantai yang indah.

Selain keindahan pantai di sepanjang pesisir Tuban, Kabupeten ini juga di mendapat julukan Kabupaten dengan “Kota Seribu Gua”, sebab banyak sekali gua yang ada di wilayah Kabupaten tersebut, baik yang sudah dijadikan tempat wisata maupun yang baru tahap pengembangan.

Berikut referensi tempat wisata gua yang ada di Kabupaten Tuban untuk liburan akhir pekanmu.

1. Gua Kancing

Sumber: @sakti_vanant_ouray_akhza

Gua yang ada di Dusun Telogo, Desa Prungguhan Kulon, Kecamtan Semanding, Kabupaten Tuban ini dipercaya sudah ada lebih sebelum masa kerajaan Majapahit.

Berbeda dengan gua lainnya, gua ini hanya memiliki kedalaman 4 M. Hanya saja terdapat bebatuan besar yang saling menyudut membetuk menyerupai kancing. Gua ini belum bisa untuk dijadikan sebagai tempat wisata dikarekan letak gua tersebut berada di tanah milik personal warga sekitar.

Namun warga yang penasaran dipersilahkan kenikmati keindahan alam serta keunikan dari Gua Kancing.

2 Gua Suci

Terletar di Dusun Suci, Desa Wagun, Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban wisata satu ini muruapakan gua buatan yang ada di kala zaman kerajaan majapahit. Terdapat pahatan angka 1026 yang dikenal masyarakat sebagai tahun dibuatnya sebuah gua ini.

Memiliki keindahan yang cukup keren, gua dengan kedalaman 14 M ini berbentuk dari pahatan yang mengerucut dengan lobang di bagian tengah hingga saat matahari menyinari bagian tersebut menciptakan pancaran cahaya yang sangat indah. Masyarakat juga kerap menyebutnya “cahaya dari surga”.

3 Gua Akbar

Gua yang memiliki nama Akbar atau Aman, Kreatif, Bersih, Asri, dan Rapi ini hanya berjarak 5 KM dari pusat kota Tuban yang terletak si Dusun Semanding, Desa Gedongombo, Kecamatan Tuban, Kabupaten Tuban

Dengan membayar sebesar Rp. 4.000 di weekday dan Rp. 5.000 pada weekend, anda dapat menikmati pesona alam gua yang indah dengan suasana yang sejuk. memiliki mulut gua yang sejajar dengan tanah membuat keunikan tersendiri bagi gua ini.

Memiliki sejarah dalam cerita perkembangan islam di Jawa Timur. Manurut cerita yang ada pada masyarakat dulunya goa tersebut menjadi tempat persemmbunyian Brandal Lokojoyo dan juga di gunakan sebagai tempat tinggal dari Sunan Kalijaga yang sedang berguru ke Sunan Bonang kala itu.

4 Gua Putri Asih

Sumber: @wisatakabupatentuban

Berlokasi sekitar 29 KM dari pusat kota satu gua ini patut anda masukan referensi saat mencari tempat berlibur atau berakhir pekan. Berada di Desan Nguluhan, Kecamatan Montong, Kabupatten Tuban, ini menyuguhkan keindahan dan suasana yang sejuk.

Gua yang dihiasi oleh stalagtit dan stalagmit yang begitu alami dan cantik. Gua ini sangat indah untuk diabadikan bersama keluarga. saat terdapat sinar matahari yang menyinari anda dapt melihat cave pearl atau mutiara goa yang terbentuk dari bebatuan yang terselimutu mineral klsit.

5 Gua Ngerong

Sumber: rengel.tubankab.go.id

Gua yang berlokasi di Jl. raya Rengel No. 155, Rengel, Kabupaten Tuban, Jawa Timur ini terletak di kaki gunung kapur Rengel Tuban.

Gua yang ada di atas aliran sungai ini diperkirakan memiliki panjang hingga 30KM. selain menikmati keindahan alam goa, anda juga dapat melihat ribuan kelelawar yang menghuni gia tersebut, dan juga anda dapat berenang dan bermain dengan jutaan ikan yang ada di aliran sungai tersebut. dengan membayar tiket masuk sebesar Rp. 3000 anda bisa menikmati alam Gua Ngerong.