Banyak orang yang berpendapat bahwa Kucing memiliki tingkah laku yang lucu dan menggemaskan. Kucing dapat melakukan berbagai gerakan dan perilaku yang bisa membuat orang tertawa dan merasa senang.
Misalnya, mereka bisa melompat dengan lincah, menjilat diri mereka sendiri dengan rajin, meronta-ronta ketika digendong, atau memandangi sesuatu dengan tatapan penuh penasaran.
Seperti dalam video yang dibagikan oleh akun TikTok republicofcat_ ini. Dalam video tersebut terlihat ada kumpulan anak Kucing.
@republicofcat_ Salah server atau gimana ygy????????????#kitten #kucingtiktok #kucinglucu #kucing ♬ Kini Ecko Pergi Meninggalkanku – Ecko Show
Ternyata induk dari kumpulan anak Kucing itu berwarna putih. Induk Kucing itu memiliki bulu yang panjang sehingga terlihat cantik dan menggemaskan.
Anak-anak Kucing itu juga berwarna putih, persis seperti ibunya. Namun ternyata ada salah satu anak Kucing itu memiliki warna yang berbeda. Sehingga pemiliknya merasa aneh dengan anak Kucing tersebut.
Sontak video tersebut sukses mencuri perhatian publik. Tak sedikit netizen yang dibikin ngakak dan heran anak siapa Kucing tersebut.
Komentar Netizen
“tp paling cakep” tulis akun bacot.
“anak gelap bersama kucing tetangga” tambah akun MachaLatte.
“itu karena bawaan genetik dari kakek/neneknya” imbuh akun BLAE KNIGHTS.