Pemain muda Manchester United, Alejandro Garnacho menjalani laga debutnya untuk Manchester United pada musim ini saat menghadapi Sheriff Tiraspol dalam lanjutan Liga Europa 2022/2023.
Pertandingan yang digelar di Old Trafford tersebut berakhir untuk kemenangan Manchester United 3-0 dari Sheriff Tiraspol.
Seusai pertandingan, pelatih Manchester United, Erik ten Hag mengatakan jika dirinya mulai terkesan dengan Garnacho yang menunjukkan dedikasi tinggi.
“Saya pikir itu adalah penampilan yang bagus darinya, dia melakukan apa yang saya harapkan darinya. Sebenarnya dia pantas mendapatkan kesempatan selama beberapa minggu terakhir,” kata Erik ten Hag.
“Awalnya sulit baginya musim ini, saya tidak senang dengannya. Tetapi dalam beberapa pekan terakhir saya senang dengannya. Sikap yang lebih baik, lebih tahan banting, lebih banyak determinasi,” tambahnya.
“Pemain muda harus tumbuh dan meningkatkan kepribadian mereka. Mereka harus tahu apa hukum dan tuntutan dalam sepak bola papan atas. Ini nukan hanya tentang trik atau tentang mencetak satu gol” imbuhnya.
Pada pertandingan tersebut, Garnacho sukses membuat pertahanan lawan ketar-ketir dan kerepotan, dengan kecepatannya, Garnacho dapat dengan cepat menusuk jantung pertahanan lawan.