Pemain Manchester United, Marcus Rashford tak dapat menyembunyikan kebahagiaannya setelah kembali dipanggil untuk memperkuat Timnas Inggris dalam ajang Piala Dunia 2022.
Dalam 26 nama yang diumumkan Gareth Southgate untuk dibawa ke Piala Dunia 2022, salah satunya ada nama Marcus Rashford. Sejatinya Rashford sempat ditepikan Gareth Southgate sejak Euro 2022 lalu. Namun kini Southgate kembali percaya dengan performa Marcus Rashford yang kian membaik di Manchester United.
Rashford Sendiri senangnya bukan main karena dapat kembali membela Timnas Inggris. Apalagi dirinya akan bermain di ajang bergengsi di sepakbola dunia.
“Saya benar-benar bahagia dapat kembali ke skuad Inggris. Bagi saya, fokus utama saya sealu bermain baik untuk Manchester United. Jika saya melakukan itu, maka saya sangat dekat untuk mendapatkan panggilan dari Timnas Inggris,” ujar Marcus Rashford kepada MUTV.
Rashford kini masih berfokus pada pertandingan pada akhir pekan nanti saat berseragam Manchester United. Dirinya bertekad akan memberikan kemenangan bagi Manchester United sebelum dirinya terbang ke Qatar untuk turut membela Timnas Inggris di Piala Dunia 2022.
“Ini akan menjadi bulan yang sangat penting bagi kami, jadi saya tidak sabar untuk bermain di Piala Dunia 2022 nanti. Namun sebelum kami berangkat, saya harap kami dapat menutup perjalanan kami di Premier League sementara ini dengan kemenangan di hari Minggu nanti,” tambahnya.